Katalog IIMS 2014: Mobil-Mobil Unggulan

Oleh: Andi Nursaiful (Administrator) - 19 September 2014
Menempati area seluas 1.104 meter persegi, booth Chevrolet di IIMS 2014 menjadi berkilau dengan hadirnya produk mobil sport mewah terbaru Corvette Stingray.  Michael Dunne, Presiden Direktur PT General Motors Indonesia (GMI), APM Chevy di Indonesia, tak segan-segan berpose habis-habisan bersama Stigray merah nan berkilau.

Dunne yang tampil berbahasa Indonesia, memperkenalkan line up produk Chevy, mulai dari minibus Chevrolet Spin dan Orlando teranyar, sport utility vehicle (SUV) Chevrolet Captiva, Aveo, dan tentu saja sedan coupe Corvette Stingray. Belum jelas kapan Corvette Stingray meluncur di Indonesia. Dunne hanya menjawab segera.

Secara keseluruhan, GMI memboyong 10 produk di IIMS 2014, yaitu Aveo Manchester United, Aveo 1.6 Auto, Captiva versi modifikasi, Capriva Auburn Brown, Cavtiva AWD White, Spin versi modifikasi, Spin Activ, Spin LTZ, Orlando dan sang bintang film Transformer terbaru dan Captain America, Corvette Stingray 2015.

Selama IIMS 2014, booth Chevrolet akan marak dengan beragam program dan acara menarik.

Termasuk aktivitas seru bertema safety, seperti, Gran Turismo Simulator yang memungkinkan pengunjung mengetahui sejauh mana kemampuan berkendara dan perhatiannya pada aspek safety, Invisible Movie yang hanya dapat disaksikan dengan kacamata khusus, dan bercerita tentang keselamatan berkendara Chevrolet.

Ada pula aktivitas sesi khusus "5 Minutes Safe Make Up Time in a Car" dan "Car Seat: Bothersome or Important" khusus bagi perempuan pecinta Chevy. Pengunjung juga dapat menikmati area Chevrolet Football, mengikuti beragam kuis, dan tentu saja hiburan musik dan dance. Pul