MO Decade: 10 Destinasi Pilihan 2014

Oleh: Andi Nursaiful (Administrator) - 10 January 2014
Bhutan
Berada di kawasan atap dunia di pegunungan Himalaya, negeri ini disebut sebagai tempat paling bahagia di muka Bumi.

Terpencil secara geografi dan juga kultural, dan umumnya dianggap sulit dikunjungi karena banyaknya pembatasan, Bhutan kini lebih mudah disambangi berkat munculnya sejumlah high-end luxury lodges dan perusahaan-perusahaan wisata dengan konsep sustainable-tourism.

Perlahan namun pasti, Bhutan semakin membuka diri kepada dunia internasional, khsusunya para wisatawan mancanegara. Bhutan Airlines belum lama ini sudah membuka rute penerbangan antara Paro dan Bangkok, Thailand, yang mempermudah akses menuju negeri ini.

Di Bhutan kini sudah beroperasi  Como group dengan dua hotelnya, Uma Paro dan Uma Punakha, Amanresorts dengan Amankora di Paro, Thimphu, Punakha dan Gangtey.

Tahun ini, Aman meluncurkan tur baru, yakni A Photographic Journey in Bhutan, yang dipandu oleh fotografer terkenal Basil Pao. Begitu juga Six Senses yang mengoperasikan lima lima boutique lodges, di Thimphu, Punakha, Gangtey, Bumthang, dan Paro.