MO Decade: 10 Tokoh yang akan Mewarnai Wajah Republik Tercinta

Oleh: Benny Kumbang (Editor) - 12 February 2014
Rencana Aksi 6 Poin yang Menjual
Naskah: Andi Nursaiful, Foto: Istimewa


Elektabilitas yang konsisten meningkat signifikan dari bulan ke bulan, menjadikan Prabowo Subianto salah satu kandidat kuat dalam Pilpres 2014. Media asing pun menyebut bekas cawapres Pilpres 2009 itu sebagai capres paling berpeluang di 2014. Salah satu faktornya adalah Enam Program Aksi Transformasi Bangsa 2014-2019.

Media online yang berbasis di San Diego, AS, Scoops San Diego, beberapa waktu lalu mengupas peluang Prabowo dengan terlebih dahulu membedah program yang ditawarkan oleh para capres dan parpol menuju pemilu mendatang.

Prabowo dan partainya, Gerindra, disebut memiliki “Rencana Aksi 6 point untuk Mengubah Bangsa” yang dipercaya dapat mencerminkan komitmen mereka untuk menyatakan prinsip-prinsip inti partai pluralisme, persamaan hak bagi semua, dan mengangkat negara miskin. Selain membahas program yang ditawarkan oleh Prabowo dan Gerindra, Scoops San Diego menilai jika Prabowo terpilih menjadi presiden, maka Indonesia akan menjadi ...