Verona Palace: Keunikan di Sudut Kota Bandung

Oleh: Syulianita (Editor) - 12 March 2014
Naskah : Suci Yulianita Foto : Sutanto

Setelah sukses menggelar acara KAGUM Time pertama kalinya pada tahun 2013 lalu, tahun ini KAGUM Hotels kembali menggelar acara serupa, KAGUM Time 2014, yang berlangsung selama tiga hari mulai 28 Februari hingga 2 Maret 2014 lalu. Acara ini digelar sebagai bentuk apresiasi kepada para corporate yang selama ini telah mendukung KAGUM Hotels, terutama sepanjang 2013.

Kegiatan yang diikuti ratusan peserta dari beberapa perusahaan rekanan KAGUM dan media massa ini, dirangkai dengan beragam acara menarik yang benar benar memanjakan peserta. Tentunya KAGUM Hotels juga menyediakan banyak hadiah menarik yang dibagikan pada kesempatan itu, antara lain voucher menginap di jajaran hotel KAGUM, voucher belanja di Factory Outlet Fashion World, voucher belanja dari MAP (Mitra Adi Perkasa), dan doorprize berupa satu unit smartphone Samsung.

Acara dimulai pada hari Jumat, 28 Februari 2014. Peserta dari Jakarta berkumpul di Amaroosa Hotel, Antasari, Jakarta Selatan dan berangkat menuju Bandung menggunakan 2 unit bis wisata eksekutif AMTRANS dan 1 unit bis pariwisata Cipaganti. Tiba di Bandung pukul 13.00, didahului dengan makan siang di Hotel Grand Serela Merdeka. Kemudian setelah itu, peserta menuju hotel masing masing tempat menginap selama acara berlangsung, yaitu Hotel Banana Inn, Hotel Gino Feruci Braga dan Hotel Verona Palace untuk beristirahat sejenak sebelum melanjutkan acara.

Malam harinya, dimulai pukul 19.00 adalah acara puncak, yaitu malam apresiasi dengan tema pajamas party yang diadakan di Hotel Gino Feruci Kebon Jati, Bandung. Pada kesempatan itu, semua peserta dan jajaran tim KAGUM Hotels hadir mengenakan pakaian tidur atau piyama. Ruangan juga didekorasi sesuai tema, lengkap dengan tempat tidur, bantal bahkan bathtub. Acara berlangsung sangat meriah, dirangkai dengan games dan hiburan lainnya. Seluruh peserta tampak sangat menikmati acara ini, apalagi KAGUM Hotels juga membagikan banyak voucher.

Kemudian hari kedua, Sabtu, 1 Maret 2014, dimulai dengan acara table top KAGUM Hotels yang dilaksanakan di Hotel Banana Inn. Pada acara ini, semua hotel di bawah payung KAGUM Hotels masing masing mempresentasikan hotelnya, baik itu hotel-hotel yang berada di Bandung, maupun hotel KAGUM yang berada di luar kota seperti Bogor, Bali, Pekanbaru, dan Semarang.

Selain hotel, dalam table top tersebut, terdapat juga booth para sponsor yang mendukung kegiatan ini, antara lain PT Bonli Cipta Sejahtera, yaitu perusahaan yang memproduksi kue kering, brownies kukus Amanda, AMTRANS, Cipaganti, dan Citilink. Tak ketinggalan, kegiatan tersebut juga dirangkai dengan acara hiburan keluarga, seperti lomba mewarnai untuk anak-anak, lomba catur dan tenis meja. Acara tersebut ditutup dengan makan siang. Setelah itu dilanjutkan dengan acara shopping time di Factory Outlet Fashion World kawasan Setiabudi, Bandung.

Setelah itu, acara dilanjutkan dengan makan malam di halaman hotel Gino Feruci Braga, yang sudah dikonsep layaknya kampung Braga agar peserta bisa menikmati Braga Culinary Night. Selain menu menu hotel, Kagum juga menyediakan jajanan kampung yang dapat dinikmati agar lebih terasa wisata kuliner, antara lain Surabi Bandung, Cilok, dan Tahu Sumedang.

Tiba saatnya di hari terakhir, Minggu 2 Maret 2014, acara dimulai dengan kegiatan outbond di Secapa AD Hegar Manah yang dimulai sejak pukul 08.00, dan diakhiri dengan makan siang di Hotel Grand Serela Setiabudi.

Selain Kagum Time 2014 ini, Kagum Hotels juga menyelenggarakan acara Kagum Night Charity Bike yang digelar pada Jumat 7 Maret 2014. Untuk peserta dikenakan biaya @Rp.45.000 yang mana biaya tersebut akan digunakan untuk salah satu kegiatan KSR (Kagum Social Responsibility), yaitu renovasi sekolah.