MO Decade: 10 Resto Rekomendasi Men's Obsession

Oleh: Syulianita (Editor) - 08 February 2014
Santai dalam Suasana Eropa  

Resto dan lounge yang berada di kawasan Sampoerna Strategic ini, menawarkan sesuatu yang sungguh berbeda. Kala kaki pertama kali melangkah memasuki resto melalui sebuah pintu kaca besar, pengunjung akan terpesona akan keindahan interior desainnya yang unik, megah, dan nyeni. Lihat saja lampu-lampu jalanan ala Eropa nan artistik yang menghiasi tiap sudut resto dari ujung ke ujung, deretan kaca megah yang berada di dinding bar, furnitur berkelas,  serta kenyamanan sofa yang ada di lounge. Semua itu membuat tamu merasa betah berlama-lama di dalamnya, layaknya di rumah sendiri.

Satu hal yang tak kalah unik, sekaligus menjadi ciri khas dari resto ini adalah interior dan suasana perpustakaan. Ratusan buku-buku tebal sengaja diletakan di dalam rak besar yang ada di dinding resto yang berfungsi sebagai pajangan. Restoran dan Lounge dengan konsep semi fine dining, ini, memiliki beberapa area. Yaitu,  ruangan indoor yang terdiri dari lounge dan dining, yang memuat hingga 145 kapasitas, serta Mezzanine atau sebuah ruangan private yang berada di loteng, memuat hingga 25 orang. Ruang ini biasanya memang digunakan untuk private gathering. Nah untuk ruangan outdoor, ada teras yang luas, persis berada di depan Bibliotheque.