World Car Awards 2013

Oleh: content (Administrator) - 06 May 2013
Naskah: Andi Nursaiful   Foto: Istimewa
Artikel ini dimuat pada edisi 112, Mei 2013

Ajang World Car of the Year (WCOTY) untuk menentukan mobil terbaik tahun ini kembali digelar. Selama hampir tiga bulan penilaian sejak Januari 2013, hasil WCTOY 2013 diumumkan pada 28 Maret lalu, bersamaan dengan perhelatan New York International Auto Show. Dan, Volkswagen Golf kembali dinobatkan sebagai mobil terbaik.  

Saban tahun, puluhan bahkan ratusan model kendaraan roda empat diperkenalkan ke dunia. Namun, hanya ada sedikit yang pantas disebut mobil terbaik, baik dari sisi performa, desain, maupun teknologi. Untuk memilih mana yang terbaik, dibuatlah sebuah program bertajuk World Car Awards (WCA).

WCA adalah program yang digagas dan dilaksanakan oleh para jurnalis otomotif dari seluruh penjuru dunia. Mereka adalah para profesional yang sudah makan asam garam dunia otomotif dunia, yang mengedepankan aspek obyektivitas, kredibilitas, dan integritas.

Demi menjaga independensi, WCA tidak berafiliasi dengan pihak manapun, dan merupakan organisasi non-profit. Tak heran jika di antara banyak program serupa, baik di tingkat regional, maupun nasional, WCA dianggap paling memiliki obyektifitas, kredibilitas, dan integritas.

Setiap tahun, WCOTY memilih empat mobil untuk dinobatkan sebagai jawara untuk masing-masing kategori. Yakni, World Performance Car, World Design Car, World Green Car, dan kategori utama World Car of the Year. Di bawah ini, kami sajikan profil para juara.