Mona Surya Presiden Direktur PT Perkebunan Minanga Ogan Membagi Perhatian

Oleh: Benny Kumbang (Editor) - 28 December 2015

Naskah: Elly Simanjuntak, Foto: Dok. Pribadi

Naluri keibuannya selalu mengingatkan, bisnis atau pekerjaan memang penting, namun keluarga akan jauh lebih utama dari segalanya.

 

Sebagai penerus usaha keluarga Presiden Direktur PT Perkebunan Minanga Ogan, Mona Surya mau tidak mau harus terlibat dalam bisnis yang sudah dirintis oleh keluarga besarnya. Termasuk memberikan perhatian dan membekali diri sebaik-baiknya dalam bekerja.


Itulah sebabnya, perempuan yang biasa disapa Mona ini berusaha banyak belajar dari para profesional perkebunan yang telah lebih dahulu berkecimpung di  industri kelapa sawit. Dia juga melakukan benchmark ke berbagai perusahaan perkebunan besar dan aktif sebagai wakil ketua umum di organisasi Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) hingga sekarang ini.     


“Saya sebagai perempuan ingin menunjukkan kepada keluarga dan kaum Hawa, meskipun bekerja di bisnis yang dipenuhi tenaga kerja lelaki, saya bisa menanganinya dengan baik. Sebenarnya saya menikmati profesi dulu sebagai bankir di Citibank. Saat karier tengah menanjak, ayah meminta saya untuk dapat bergabung di perusahaan keluarga ini. Karena didesak terus, saya akhirnya mengikuti keinginan ayah,” ungkapnya kepada Men’s Obsession.