Di Guyur Hujan, Shell Helix Ultra 10K Race Banjir Antusias

Naskah: Gia, Foto: Fikar Azmy
Hal itu terlihat dari sebelum aba-aba start dikumandangkan peserta lari yang mengenakan kaos putih memadati area start untuk mendengarkan arahan dari MC. “Shell Helix Ultra 10 K Race” itu sendiri merupakan sebuah lomba lari 5KM dan 10 KM yang dikemas bernuansa balap otomotif dan dilakoni pada malam hari. Flag Off dilakukan pada jam 19.00 WIB untuk pelari 10K dan disusul kemudian untuk pelari 5K.
Rute pada Shell Helix Ultra 10K Race dimulai dari kawasan The Breeze di depan BSD Green Office Park, BSD City Tangerang Selatan, selanjutnya untuk 5K akan mengitari kawasan perumahan Foresta dan berakhir di titik start. Sementara untuk 10K akan terus menyusur ke kawasan De Park.
Menariknya, ajang lari ini dikemas dengan cara yang fun dimana para peserta diajak untuk merasakan hubungan antara manusia dengan otomotif. Utamanya pada bagaimana teknologi PurePlus bekerja pada pelumas Shell Helix Ultra.
“Di ajang ini para peserta lomba lari akan mendapatkan pengalaman mengenai proses pembuatan pelumas Shell Helix Ultra with PurePlus Technology mulai dari bahan baku gas, hingga bekerja membersihkan dan menghasilkan performa yang bagus pada mesin,” terang Brand and Communication Marketing Manager Shell Lubricants Indonesia, Edward Satrio.
Untuk para pemenang yang berhasil mencapai garis finish dan mencatat waktu terbaik, pihak Shell Indonesia menyediakan hadiah berupa uang senilai Rp 500 hingga Rp 1,5 juta dan voucher V-Power senilai Rp 500 ribu hingga Rp 1 juta.
Selain hadiah tersebut di atas, Shell Lubricants Indonesia juga menyediakan sebuah hadiah hiburan (door prize) berupa kacamata Oakley Ferrari (untuk Jakarta) dan Grand Prize berupa wisata ke Ferrari World Abu Dhabi untuk satu orang (Jakarta dan Surabaya).
Ajang lomba lari Shell Helix Ultra 10K Race, yang juga akan diadakan di kota Surabaya pada 15 November 2014 di Lapangan Kodam Surabaya ini, merupakan bagian dari rangkaian acara yang digelar oleh Shell Lubricants Indonesia dalam memperkenalkan pelumas revolusioner Shell Helix Ultra with PurePlus Technology.
Tentang Shell Lubricants
Shell menjual berbagai jenis pelumas untuk memenuhi kebutuhan konsumen dalam berbagai aplikasi termasuk kendaraan bermotor, alat transportasi berat, pertambangan, pembangkit tenaga listrik dan layanan teknis umum lainnya. Portofolio merek pelumas Shell termasuk Penzoil, Quaker State, Shell Helix, Shell Rotella, Shell Tellurs, dan Shell Rimula. Shell aktif dalam keseluruhan rantai pasokan pemulas. Shell mengolah bahan dasar di sembilan pabrik, mencampur bahan dasar dengan zat adiktif untuk membuat pelumas di 50 pabrik, mendistribusikan, memasarkan dan menjual pelumas di lebih dari 100 negara.