Elvyn G. Masassya: Sukses Menjadikan Badan Berkelas Dunia

Oleh: Benny Kumbang (Editor) - 09 October 2014
Naskah: Reza Indrayana, Foto: Sutanto

Lewat tangan dinginnya, mantan bankir Bank Permata dan Bank BNI ini, berhasil mentransformasi PT Jamsostek (Persero) menjadi Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan per 1 Januari 2014, dengan mulus. Bahkan, berkat kerja keras seluruh jajaran karyawan, menjadikannya sebagai badan berkelas dunia terwujud sudah. Juga mengubah kepesertaan dari patuh menjalankan UU Ketenagakerjaan, menjadi kebutuhan atas keuntungan kepesertaan yang didapat.


Berbicara dengan pria penyuka batik trendi dan musik ini, sangat menyenangkan. Apalagi, jika dia mendengar kabar kepuasaan dari para pekerja yang dilayani oleh stafnya dengan cepat dan efisien.

“Kami memberikan jaminan waktu hanya 30 menit dana yang diklaim oleh peserta bisa cair. Asalkan seluruh dokumen dan kelengkapan sudah terpenuhi. Prosedurnya kami sederhanakan, bahkan bisa diajukan secara online,” ujar pria kelahiran Medan, Sumatera Utara ini dengan ramah.

Seluruh karyawan BPJS Ketenagakerjaan, mulai dari kantor pusat, 127 kantor cabang, 11 kantor wilayah, hingga jajaran terdepan di 1100 gerai (outlet) harus menjalankan visi sebagai perusahaan berkelas dunia.
Untuk menunjang 100% kepuasan nasabah atau peserta, pihaknya selain melakukan peningkatan kualitas SDM lewat pelatihan dan “penggodokan”, juga disiapkan sarana dan prasarana yang berbasis tehnologi informasi.

“Kalau melayani dengan cemberut dan tidak ada sense of belonging di badan ini, tidak ada gunanya. Sekarang bisa dibuktikan sendiri, datang aja ke semua outlet kami yang tersebar di 34 provinsi. Pasti akan dilayani dengan penuh senyuman oleh karyawan kami, dan ruangan yang nyaman dan representatif,” tutur salah satu pria yang masuk dalam daftar Kabinet Ahli Rekomendasi Men’s Obsession itu.

Untuk bisa mewujudkan BPJS Ketenagakerjaan seperti sekarang ini, dia bersama jajaran manajemen menyiapkan dulu pondasinya. Yakni visi, sebagai badan penyelenggara Jaminan Sosial berkelas dunia, terpercaya , bersahabat dan unggul dalam operasional dan pelayanan. Visi itu harus ada dan menantang. Semula banyak yang bertanya, kok berani-beraninya berkelas dunia.