AMOCI: Wadahnya Para Penunggang Kendaraan Dinas James Bond

Oleh: Giatri (Editor) - 22 September 2017

Aston Martin begitu tersehor di dunia otomotif pasalnya brand mobil sport lansiran Inggris itu sangat melekat dengan sosok James Bond. Pada produksi Goldfinger (1964), Sean Connery sudah menggunakannya. Model DB5 pun berulang kali masuk film Bond. Maka tak ayal banyak bermunculan komunitas pecinta mobil yang sudah ada sejak  1913 ini, salah satunya AMOCI.

AMOCI (Aston Martin Owners Club Indonesia) baru dibentuk pada 22 Maret 2017 lalu. Ini dilakukan untuk mewadahi para pemilik dan penggemar mobil dinas karakter agen rahasia Inggris, James Bond, yang ada di Indonesia.

"Biasanya, yang punya Aston Martin itu suka dengan karakter James Bond. Mobil ini kan identik sebagai kendaraan dinasnya Agen 007 itu," ujar Sekretaris Jenderal AMOCI Indra.

Kini, AMOCI telah merangkul lebih dari 40 anggota, yang mayoritas berada di Jakarta, Jawa Barat, dan Bali. Para member tidak hanya mereka yang memiliki Aston Martin sejak APM berdiri di 2015 - namun juga mereka yang sebelumnya telah memiliki Aston Martin sebelum hadirnya APM di Indonesia.

Hengky Setiawan, President Aston Martin Owners Club Indonesia, mengatakan, "Selain sebagai wadah pecinta Aston Martin yang memiliki kelas tersendiri, tidak hanya rutin berkumpul dengan para anggotanya sekedar untuk hura-hura. Ajang ini biasanya juga sarat dengan kegiatan sosial atau charity dan kedepannya juga akan mengadakan acara-acara touring  atau wisata luxury yang menjadi privilege dari para pemilik Aston Martin di Indonesia."

Salah satu contoh kegiatan yang dilakukan adalah buka puasa bersama anak yatim dan agen pemegang merek mobil Aston Martin di Tanah Air, yakni Aston Martin Jakarta.

"Ini merupakan kegiatan amal pertama yang dilaksanakan oleh AMOCI, sejak klub ini diresmikan pada 22 Maret lalu. AMOCI berkomitmen untuk senantiasa menjalankan kegiatan amal berbarengan dengan aktivitas klub,” tutur Wakil Presiden AMOCI Sri Hascaryo.